Akademik & Kurikulum Program Studi
Magister Manajemen
Visi Program Studi
Menjadi Program Studi Magister Manajemen Entrepreneurial unggul yang memiliki Integritas dan Profesionalisme di Asia Tenggara
Misi Program Studi
- Menyelenggarakan pendidikan Magister Manajemen berlandaskan nilai-nilai Integritas, Profesional, dan Entrepreneurship (IPE).
- Melaksanakan kegiatan Tri Dharma bagi seluruh Sivitas Akademika yang berlandaskan nilai-nilai Integritas, Profesional, dan Entrepreneurship (IPE).
- Melaksanakan kegiatan peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan ilmu, teknologi, dan seni secara berkesinambungan.
- Melaksanakan kerja sama yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak baik dalam maupun luar negeri dalam rangka memperluas jejaring.
Profil Lulusan
- Pimpinan Perusahaan
- Wirausahawan/Entrepreneur
- Konsultan Manajemen
- Pengajar dan Peneliti
Capaian Pembelajaran
- Pimpinan perusahaan: Lulusan yang mampu mengembangkan pengetahuan dan pemahaman yang mendalam tentang manajemen strategi, kepemimpinan, inovasi, dan pengelolaan risiko. Mereka memiliki keterampilan yang kuat dalam merumuskan strategi perusahaan, menetapkan visi jangka panjang, dan memimpin perubahan organisasi. Dengan kesadaran yang tinggi terhadap etika dan tanggung jawab sosial, pimpinan perusahaan dapat menjalankan kepemimpinan dengan integritas dan mengintegrasikan pertimbangan sosial dan lingkungan dalam pengambilan keputusan bisnis. Kemampuan komunikasi yang baik dan kemampuan untuk berkolaborasi membuat mereka menjadi pemimpin yang efektif dalam memotivasi dan memimpin tim untuk mencapai tujuan bersama dalam lingkungan bisnis yang dinamis dan kompleks.
- Wirausahawan/Entrepreneur: Lulusan yang penuh semangat, memiliki kreativitas tinggi, dan keterampilan manajemen yang solid untuk merencanakan, mengembangkan, dan mengelola bisnis. Mereka memiliki kemampuan untuk mengenali peluang pasar, mengembangkan produk dan layanan yang inovatif, menyusun strategi pemasaran yang efektif dan mengelola perubahan yang terjadi di lingkungan bisnis Dengan kombinasi ketahanan mental, semangat kewirausahaan, dan pemahaman yang mendalam tentang manajemen bisnis membuat lulusan menjadi agen perubahan yang mampu menciptakan nilai tambah dalam dunia bisnis yang dinamis dan kompetitif.
- Konsultan Manajemen: Lulusan yang dapat menggabungkan pemahaman yang mendalam tentang berbagai aspek manajemen dengan keterampilan praktis dalam memberikan saran kepada organisasi bisnis. Mereka memiliki kapasitas untuk menganalisis masalah-masalah bisnis yang kompleks, mengenali peluang untuk peningkatan bisnis, dan merancang strategi yang efektif untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Dengan kemampuan analitis yang tajam, komunikasi yang baik, dan fokus pada kepuasan klien, mereka siap menjadi mitra yang berharga bagi perusahaan dalam menghadapi tantangan bisnis dan mencapai tujuan mereka.
- Pengajar dan Peneliti: Lulusan yang memiliki pemahaman yang dalam tentang konsep-konsep manajemen serta keterampilan dalam menyampaikan pengetahuan yang kompleks melalui pengajaran yang efektif dan melakukan penelitian yang berkualitas tinggi untuk memperluas pemahaman kita tentang ilmu manajemen. Mereka dapat merancang kurikulum yang relevan, menerbitkan karya ilmiah yang berarti, dan berperan sebagai mentor bagi mahasiswa dan rekan mereka, berkontribusi pada pengembangan intelektual dan profesional dalam domain manajemen.
Mata Kuliah
Semester 1
- Manajemen Keuangan dan Bisnis Internasional
- Manajemen Pemasaran dan Komunikasi Bisnis
- Metode Penelitian Bisnis dan Prposal Penelitian
Semester 2
- Manajemen Strategik
- Manajemen Sumber Daya Manusia
- Merger, Akuisisi, & Restrukturisasi
- Pasar Keuangan & Manajemen Investasi
- Manajemen Merek & Pemasaran Digital
- Perilaku Konsumen & Komunikasi Pemasaran
- Strategi Korporasi & Restrukturisasi Organisasi
- Strategi Bisnis & Strategi Rantai Nilai
- Pemanfaatan Teknologi Digital & E-Commerce
- Model Bisnis Digital & Regulasi Bisnis Digital
- Penciptaan Usaha Baru & Aspek Legal
- Strategi dan Pemasaran Kewirausahaan
- Perilaku Organisasi & Manajemen Perubahan
- Strategi Sumberdaya Manusia & Manajemen Bakat
Semester 3
- Kewirausahaan
- Manajemen Fleksibilitas dan Keberlanjutan
- Tesis